Selasa, 28 Juli 2020, Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FLLAJ) Kab.Belitung mengadakan Rapat Pembahasan Kawasan Car Free Day dan Rencana Pemindahan Kawasan Tertib Lalu Lintas yang dilangsungkan di Ruang Rapat Dinas Perhubungan Kab.Belitung.

Rapat dipimpin oleh Ir.M.Ubaidillah selaku Ketua FLLAJ Kab.Belitung, didampingi oleh Ketua POKJA FLLAJ Kab.Belitung bersama AKP. Dwi Purwaningsih, SH.,S.IK. (Kasat Lantas Polres Belitung) dan Iptu Amsar (Satlantas Polres Belitung) dan di hadiri oleh pihak – pihak  yang berada di area yang direncanakan untuk dilangsungkan Car Free Day antara lain yaitu, perwakilan dari Kecamatan Tanjungpandan, Keluarahan Parit Tanjungpandan, Klinik Bakti Timah, PT.Pelindo II, Hotel Lux Melati, Hotel Grand Hatika, dll.

AKP. Dwi Purwaningsih, SH.,S.IK. (Kasat Lantas Polres Belitung) menyampaikan Mengenai Car Free Day sebelumnya sudah ada di Tanjung Pendam di jalur sebelah kiri, tetapi jalur Car Free Day di coba untuk di luar area Tanjung Pendam yaitu dari Bundaran Batu Satam sampai ke Jalan depan Gorong-Gorong. Selain itu diadakannya kegiatan Car Free Day ini merupakan keunggulan yang diharapkan agar Pulau Belitung dapat memperoleh predikat Wahana Tata Nugraha  yang diharapkan didapatkan setiap tahunnya.

 

 

 

 

 

 

Selain itu Iptu Amsar (Satlantas Polres Belitung) menyampaikan yang menjadi salah satu masalah dan menjadi masukkan sehubungan dengan rencana Car Free Day  kepada pemerintah salah satunya adalah mengenai perlengkapan yang harus dilengkapi seperti rambu-rambu, dll. Rencana Car Free Day ini dilaksanakan pada pukul 06.00 s/d 09.00 setiap hari Minggu maka harus ada lapangan/area parkir untuk Car Free Day, selain itu untuk pelaku usaha diruas jalan mulai dari Bundaran Batu Satam s/d Jalan depan Gorong- gorong harus diminta persetujuan untuk kegiatan ini agar tidak timbul masalah dikemudian hari.sementara itu untuk Kawasan Tertib Lalu Lintas yang ada sekarang dinilai sudah semerawut, dan di harapkan kepada pihak yang berwenang untuk dapat mentertibkan kawasan tersebut. Dan pihak Satlantas Polres Belitung mengusulkan agar Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) untuk dapat di pindahkan ke jalur jalan yang lain.

Semua Peserta yang hadir pada Rapat Pembahasan Car Free Day dan Rencana Pemindahan Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) menyetujui kegiatan Car Free Day di jalur Bundaran Satam Sampai ke Jalan depan Gorong-gorong dan sepakat memilih jalan Sudirman sebagai Kawasan Tertib Lalu Lintas yang baru.

Baizury Bayazid,SE. (Ketua POKJA FLLAJ Kab.Belitung) juga menyetujui adanya Car Free Day karena kegiatan ini untuk melengkapi komponen yang harus ada di dalam Kabupaten Belitung akan tetapi untuk  menghindari Pro-Kontra maka harus gencar dilakukan sosialisasi dan FLLAJ Kab.Belitung siap melakukan survey lapangan ke ruas jalan yang direncanakan untuk kegiatan Car Free Day tersebut. Selain itu akan dilakukan Rekayasa Lalu Lintas oleh Dinas Perhubungan Bagian Lalu Lintas. Untuk penertiban jalan Sudirman akan di lakukan oleh Satpol PP dan  IMB harus lebih di perhatikan agar para pelaku  usaha tidak memakan bahu jalan dan megambil hak pejalan kaki, Jelas Beliau.

 

 

 

 

 

 

Rapat Pembahasan Kawasan Car Free Day dan Rencana Pemindahan Kawasan Tertib Lalu Lintas

Leave a Reply

Your email address will not be published.

one × 1 =