senin, 25 April 2022, Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Kab.Belitung mengadakan rapat bulanan yang dilaksanakan di ruang rapat Dinas Perhubungan Kab.Belitung. 

rapat dibuka dan dipimpin oleh Drs.Ramansyah,M.Si. dan dihadiri oleh M.Tommy Franata, S.I.K.,M.H. (Kasat Lantas Polres Belitung) dan Ir. Rusli Sa’ie,M.Si. (Ketua Pokja FLLAJ Kab.Belitung) serta anggota FLLAJ Kab.Belitung. 

dalam rangka menyambut arus mudik lebaran tahun 2022 Satlantas Polres Belitung telah melakukan beberapa rekayasa lalu lintas dibeberapa titik atau ruas jalan, selain itu juga melakukan beberapa pendidikan atau edukasi kepada masyarakat. serta membentuk kegiatan yaitu operasi Ketupat yang mana terdiri dari beberapa stakeholder seperti Dinas Perhubungan, Sat Pol PP, Dinas Kesehatan dan Jasa Raharja. M.Tommy Franata, S.I.K., M.H. juga meminta bantuan FLLAJ Kab.Belitung untuk dapat bersinergi dalam kegiatan tersebut.

 

 

 

 

 

menyambut baik permintaab dari Satlantas Polres Belitung, Ir.Rusli Sa’ie, M.Si. (Ketua POKJA FLLAJ) mengatakan siap membantu dan mendukung kegiatan Operasi Ketupat demi kelancaran lalu lintas pada saat lebaran 2022. 

FLLAJ Kab.Belitung mengadakan Rapat Bulanan April 2022

Leave a Reply

Your email address will not be published.

sixteen − 4 =